Ayo segera Daftar! Pelatihan di BLK Bukan Hanya Belajar, Tapi Juga Dapat Uang Saku?

Salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang kompeten adalah dengan menyelenggarakan pelatihan vokasi atau pelatihan berbasis kompetensi (PBK) di Balai Latihan Kerja (BLK).

Tidak hanya akan mendapatkan keterampilan, uang saku juga?

uang saku BLK

Apa itu pelatihan vokasi atau PBK

adalah pelatihan kerja yang menitikberatkan pada penguasaan kemampuan kerja yang mencakup pengetahuan (Knowledge), keterampilan (Skill), dan sikap mental (Attitude). tentunya dengan standar yang telah ditetapkan dan persyaratan di tempat kerja.

Standar yang digunakan :

- Standar Nasional (KKNI/SKKNI)

- Standar Khusus (Standar perusahaan tertentu)

- Standar Internasional

Pelatihan apa yang dibutuhkan masyarakat saat ini?

Pelatihan yang dibutuhkan dan diminati tentu saja yang dapat membawa seseorang mendapatkan pekerjaan yang layak atau meningkatkan kemampuan kita dan dapat bersaing di dunia usaha.

Setiap daerah di indonesia memiliki kebutuhan yang berbeda. Potensi sumber daya manusia dan alam yang mendukung dunia usaha pun sangat berbeda. 

Oleh sebab itu sebelum menyelenggarakan pelatihan, Balai Latihan Kerja dituntut untuk melaksanakan TNA atau identifikasi kebutuhan pelatihan. 

TNA BLK
TNA dapat dilakukan melalui kunjungan ke industri, forum komunikasi lembaga pelatihan dengan industri, evaluasi hasil pelatihan.

Perkiraan Waktu Pelatihan

Waktu pelatihan ditentukan oleh lamanya jam pelatihan (JP) tiap program pelatihan, setiap jam durasinya @45 menit dan setiap hari sekitar 8 sampai 10 jam pelatihan.

misal program pelatihan Desain Grafis (260 JP) akan berbeda dengan pelatihan service kendaraan bermotor (280 JP). waktu pelatihan ditentukan oleh kompleksitas dan kedalaman pengetahuan dan keterampilan yang harus dicapai sesuai yang tercantum dalam silabus.

untuk program pelatihan yang tersedia silahkan kunjungi https://proglat.kemnaker.go.id/ ketersedian program pelatihan di tiap daerah akan berbeda satu sama lain.

Persayaratan Peserta Pelatihan

Untuk dapat mengikuti pelatihan di Balai Latihan Kerja ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi calon peserta pelatihan, diantaranya :

1. Sudah memiliki akun dan mendaftar pelatihan di https://siapkerja.kemnaker.go.id

2. Ijazah terakhir (Tidak wajib)

3. Pengalaman kerja (Tidak wajib)

4. Umur minimal 18 tahun dan tidak ada batas maksimal usia.

5. Sehat jasmani dan rohani

6. Persyaratan khusus ( untuk kejuruan tertentu)

7. Tidak sedang menempuh pendidikan formal dan sedang bekerja.

Saran dari admin, tidak usah sungkan konsultasi dengan pihak BLK mengenai program pelatihan yang ingin di ikuti, tanyakan juga tentang prospek setelah mengikuti pelatihan tertentu.

Biasanya ada beberapa kejuruan yang telah bekerja sama dengan industri dalam bentuk MOU mengenai penyaluran tenaga kerja untuk dapat bergabung menjadi karyawan di perusahaan tersebut.

Setelah mengikuti pelatihan akan dilanjutkan dengan uji kompetensi dari BNSP dan kalian yang dinyatakan kompeten akan mendapatkan sertifikat BNSP. 

Tentunya akan menambah Portofolio kalian dan sebagai daya tawar untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai nantinya.

Alumni BLK juga ada kesempatan untuk segera bergabung dengan perusahaan yang telah menjalin kerja sama dengan lembaga pelatihan tentunya seperti yang sudah dijelaskan diatas.

Fasilitas Pelatihan

Selama mengikuti pelatihan biasanya peserta pelatihan akan mendapatkan fasilitas penunjang, diantaranya :

1. Workshop yang di desain sesuai dengan tempat kerja.

2. Instruktur bersertifikat yang mendampingi.

3. Bahan pelatihan tersedia.

4. Modul pelatihan.

5. Pakaian kerja

6. Sepatu kerja.

7. Makan siang selama mengikuti pelatihan.

8. Uang saku atau pengganti uang transport.

Uang saku ini biasanya diberikan setelah selesai mengikuti pelatihan, jumlahnya berkisar antara 30.000 sampai 50.000 per hari, akan ada perbedaan jumlah mengikuti anggaran yang dipakai antara dikarenakan ada juknis dan kebijakan yang berbeda antara APBN/APBD.

Noted : untuk mengetahui Balai Latihan Kerja terdekat dengan domisili kamu, silahkan kunjungi https://kelembagaan.kemnaker.go.id/.

Cari Balai Latihan Kerja di daerah kalian dan cari tahu juga program pelatihan yang sedang dibuka.

Post a Comment for "Ayo segera Daftar! Pelatihan di BLK Bukan Hanya Belajar, Tapi Juga Dapat Uang Saku?"